Liputan6.com, Jakarta: Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DKI Jakarta Triwisaksana menjelaskan bahwa partainya saat ini terus melakukan konsolidasi dalam mengahadapi Pemilukada DKI yang akan berlangsung pada tahun 2012 mendatang.
PKS, ujar pria yang akrab disapa Bang Sani ini juga masih membuka peluang untuk berkoalisi dengan partai lain dalam memperebutkan kursi Gubernur Jakarta menggantikan Fauzi Bowo. "Insya Allah PKS akan mencalonkan kader terbaiknya pada Pemilukada 2012. Saat ini kami masih melakukan konsolidasi dengan partai maupun calon lain yang akan maju," kata Bang Sani usai Rapimnas PKS di Hotel Sahid Jaya, Jakarta, Sabtu (15/10).
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta ini juga mengaku optimis partainya akan memenangkan Pemilukada DKI Jakarta 2012 mendatang. Kata Bang Sani, pengalaman PKS pada Pemilukada 2007 lalu dapat dijadikan modal berharga bagi partainya memenangkan Pemilukada. (ARI)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar